Gambar-gambar yang diunggah di media sosial menunjukkan anak lelaki berusia enam tahun itu tengah menangis sambil dengan erat memegang krat bir yang berisi adiknya yang masih bayi.
Mengutip Independent, anak itu mengatakan bahwa sang ibu meninggalkan mereka berdua di pelataran gereja di Distrik Thu Doc, Hanoi, pada pukul 05.00 dini hari, Jumat lalu.
Anak kecil itu menambahkan, sang ibu meminta ijin membeli bensin di seberang jalan. Namun dia tak kunjung kembali.
Kedua anak itu akhirnya ditemukan oleh pejalan kaki yang kemudian menyerahkan mereka pada dinas sosial setempat.
Nguyen Thi Hong Chau, wakil direktur Dewan Direksi Thu Duc Youth Village mengatakan anak itu ditemukan dalam “keadaan panik”.
Polisi telah mendapat laporan mengenai kondisi kedua anak itu dan kini mereka tengah berusaha melacak keberadaan orang tua mereka. Sementara itu sang bayi sudah mendapatkan perawatan di rumah sakit.
(les)
Baca Kelanjutan Penemuan Bayi Dalam Krat Bir Hebohkan Vietnam : http://ift.tt/2rOOqd1Bagikan Berita Ini
0 Response to "Penemuan Bayi Dalam Krat Bir Hebohkan Vietnam"
Post a Comment