
Kantor kejaksaan memastikan Maximino Montiel Pena, 61 tahun, ditembak mati akhir pekan lalu. Tapi tidak ada rincian peristiwa dan situasi kejadian. Kantor Kepresidenan memastikan bahwa Montiel adalah sepupu jauh Presiden Pena Nieto.
Menurut kabar yang dilansir Telesur, Selasa (6/2), Montiel Pena ditembak mati bersama mantan Gubernur Meksiko. Jenazah mereka ditemukan dekat sebuah truk merah di Jalan Francisco Zarco. Keduanya tewas ditembak dalam upaya mempertahankan diri dari perampokan.
Berdasarkan penyelidikan Mahkamah Agung, baku tembak terjadi pada Sabtu (3/2) pukul 15 waktu setempat di Kota Atlacomulco, wilayah Colonia 2 de Abril. Saksi mata mengatakan keduanya berusaha melawan dari mobilnya sebelum tewas.
Pentingnya posisi Kota Atlacomulco dalam Partai Revolusioner Institusional (PRI) menghasilkan "Kelompok Atlacomulco". Kelompok itu 'melahirkan' tujuh gubernur negara bagian, termasuk Presiden Pena Nieto.
Alfredo del Mazo, Gubernur Negara Bagian Meksiko saat ini, juga adalah sepupu jauh Presiden Pena Nieto. Del Mazo pun berasal dari kelompok tersebut.
Negara bagian yang mengelilingi Ibu Kota Mexico City, adalah salah satu negara paling keras di tengah gelombang pembuniuhan di negara tersebut.
Tahun lalu, lebih dari 2.300 orang terbunuh di negara bagian Meksiko. Naik lima persen dari tahun sebelumnya. (nat)
Baca Kelanjutan Sepupu Jauh Presiden Meksiko Ditembak Mati Perampok : http://ift.tt/2nO4V93Bagikan Berita Ini
0 Response to "Sepupu Jauh Presiden Meksiko Ditembak Mati Perampok"
Post a Comment