Search

Ditikam, Kondisi Capres Brasil Kini Telah Stabil

Jakarta, CNN Indonesia -- Kondisi Calon Presiden (capres) Brasil Jair Bolsonaro saat ini ada dalam kondisi stabil pasca operasi. Sebelumnya Bolsonaro ditikam orang tak dikenal dibagian hati, paru-paru, dan usus oleh orang tak dikenal saat melakukan kampanye.  Ia lantas dilarikan ke rumah sakit dan langsung mendapat tindakan operasi.

"Ia kehilangan banyak darah, (kami) telah tiba di rumah sakit...nyaris mati. Dia tampak sudah stabil sekarang," cuit anak Bolsonaro, Flavio Bolsonaro lewat akun Twitternya.

Jenderal Antonio Hamilton Mourao, rekan satu tim Bolsonaro, mengatakan bahwa kondisi rekannya sudah stabil meskipun masih mengkhawatirkan.

"Operasi yang dilakukan telah berhasil dan ia baik-baik saja," jelas Mourao dalam pembicaraan via telepon dengan Reuters. "Tapi kondisinya masih mengkhawatirkan."

Juru bicara rumah sakit menyebut bahwa Bolsonaro telah berhasil melalui operasi dan tidak memberikan detil lebih lanjut mengenai kondisi luka-lukanya.

Melalui berbagai tayangan televisi lokal, Bolsonaro tampak kesakitan saat ditusuk dan jatuh ke pelukan orang-orang yang ada di sekitarnya saat kampanye.

Kepolisian Juiz dan Fora memastikan sudah menangkap satu orang tersangka penikaman. Meski demikian, kepada Reuters pihak kepolisian menyebut identitas pelaku belum dipublikasi.

Bolsonaro dikenal sebagai capres dengan pernyataa-pernyataannya yang berani. Ia bahkan meminta agar polisi langsung menembak mati penjahat dan pedagang obat-obat terlarang.

Dalam berbagai jajak pendapat, Bolsonaro berada di posisi kedua di antara tiga kandidat. Ia mengungguli Fernando Haddad, meski masih kalah dengan mantan Presiden Luiz Inacio Lila da Silva.

Tapi, peluang Bolsonaro menjadi orang nomor satu di Brasil terbuka, karena da Silva masih berstatus terdakwa dalam kasus korupsi. (Reuters/eks)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Ditikam, Kondisi Capres Brasil Kini Telah Stabil : https://ift.tt/2MXLyKs

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ditikam, Kondisi Capres Brasil Kini Telah Stabil"

Post a Comment

Powered by Blogger.