Jakarta, CNN Indonesia -- Kepolisian di California, Amerika Serikat, menyatakan tiga tewas dan empat lainnya terluka karena penembakan di arena bowling di dekat Los Angeles.
Sersan Ronald Harris dari Departemen Kepolisian Torrance mengonfirmasi kepada AFP bahwa pada 11:54 Jumat (4/1) malam waktu setempat, polisi merespons laporan penembakan di Rumah Bowling Gable.
Harris menyatakan seluruh korban merupakan laki-laki. Tiga dinyatakan tewas ditempat sementara dua korban terluka lain kini dibawa ke rumah sakit.
Kepada Los Angeles Times, seorang saksi menyatakan sempat terjadi perkelahian di arena permainan.
Dalam cuitan yang diunggah hanya sesaat setelah lepas tengah malam, Departemen Kepolisian Torrance mengingatkan masyarakat setempat untuk menjauhi area tersebut.
Torrance, kota kecil di pesisir pantai, berlokasi sekitar 32 kilometer di sebelah tenggara Los Angeles.
Menurut pejabat AS, sepanjang 2017 diperkirakan 40 ribu orang tewas karena kasus penembakan, termasuk di antaranya dalam kasus bunuh diri. (vws)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutan Tiga Tewas karena Insiden Penembakan di Arena Bowling di LA : http://bit.ly/2SE2HHI
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Kecelakaan di Hong Kong, Karyawan Cathay Pacific Tewas
CNN Indonesia | Jumat, 30/11/2018 13:51 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia -- Karyawa… Read More...
FOTO: Cinta dan Ketidakpastian di Tapal Batas AS[unable to retrieve full-text content]
Ada harap, ketakutan dan ketidakpastian, juga cinta yang diba… Read More...
Mantan Pengacara Trump Akui Bohong Soal Proyek Menara Moskow
Jakarta, CNN Indonesia -- Michael Cohen, mantan pengacara pribadi Donald Trump mengaku bersala… Read More...
PM Inggris Akan Angkat Isu Pembunuhan Khashoggi di KTT G20
Jakarta, CNN Indonesia -- Perdana Menteri Inggris Theresa May berencana mengangkat isu pembunuhan J… Read More...
KTT G20 Dibuka Dalam Krisis 'Serangan Trump'
Jakarta, CNN Indonesia -- Pertemuan para pemimpin dunia selama dua hari di Argentina, KTT G20,… Read More...
0 Response to "Tiga Tewas karena Insiden Penembakan di Arena Bowling di LA"
Post a Comment