Jakarta, CNN Indonesia --
Inggris dilaporkan mencabut kewarganegaraan Shamima Begum, remaja yang kabur dari London untuk bergabung dengan
ISIS di
Suriah sekitar lima tahun lalu.
Keluarga Begum mendapatkan konfirmasi mengenai pencabutan kewarganegaraan ini melalui sebuah surat yang diterima pada Selasa (19/2).
Dialamatkan kepada ibu Begum, surat itu berisi kutipan, "Berikut sejumlah dokumen yang berkaitan dengan keputusan Menteri Dalam Negeri untuk mencabut kewarganegaraan Inggris putri Anda, Shamima Begum."
Surat yang dipublikasikan oleh ITV News itu berlanjut, "Terkait segala urusan putri Anda, notifikasi keputusan Menteri Dalam Negeri sudah diajukan hari ini, dan perintah pencabutan kewarganegaraan Inggris ini sudah berlaku."
Sky News melaporkan bahwa situasi ini sangat dimungkinkan karena Begum memiliki dua kewarganegaraan, yaitu Inggris dan Bangladesh.
Tak lama setelah kabar itu tersiar, Menteri Dalam Negeri Inggris, Sajid Javid, mengatakan kepada
Reuters bahwa ia "tak akan ragu" mencegah kepulangan warga Inggris yang pernah mendukung organisasi teroris di luar negeri.
Kuasa hukum keluarga Begum, Mohammed T Akunjee, pun menyatakan kekecewaan sikap Javid tersebut.
"Kami mempertimbangkan semua cara legal untuk menentang keputusan ini," kata Akunjee melalui Twitter.
Sebelumnya, Akunjee mengumumkan bahwa Begum sudah melahirkan seorang bayi laki-laki di Suriah pada pekan lalu. Namun, ia menyayangkan harapan Begum untuk kembali ke kampung halamannya belum terkabul hingga saat ini. (has)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutan Inggris Cabut Kewarganegaraan Remaja yang Gabung ISIS : https://ift.tt/2Nga5XV
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Indonesia Galang Dukungan Buat Keanggotaan DK PBB di KTM GNB
Jakarta, CNN Indonesia -- Indonesia menggalang dukungan untuk menjadi anggota tidak tetap Dewan Kea… Read More...
VIDEO: Eks-Presiden Afsel Zuma Yakin Dirinya Tak Korupsi
Reuters/Aulia Bintang Pratama & , CNN Indonesia | Jumat, 06/04/2018 19:00 WIB
Bagikan : … Read More...
VIDEO: Denda Rp230 M dan 24 Tahun Bui buat Park Geun-hye
Reuters/Andito Gilang & , CNN Indonesia | Jumat, 06/04/2018 19:55 WIB
Bagikan :
Jakart… Read More...
FOTO: Rumah Sakit Istanbul Terbakar, Pasien Dievakuasi
"Saya membuka pintu, seluruhnya penuh asap. Anda tidak bisa melihat, tiba-tiba asap masuk ke kamar-… Read More...
Kejatuhan Eks-Presiden Korsel, Dari Protes Mahasiswa ke Bui
Jakarta, CNN Indonesia -- Skandal yang berujung pada vonis penjara 24 tahun untuk mantan Presi… Read More...
0 Response to "Inggris Cabut Kewarganegaraan Remaja yang Gabung ISIS"
Post a Comment