
Menurut juru bicara Kemlu, Arrmanatha Nasir, bentuk diplomasi itu adalah peran Indonesia dalam persoalan persekusi etnis Rohingya di Negara Bagian Rakhine, Myanmar.
Lebih lanjut Arrmanatha mengatakan, selama ini Indonesia juga turut mengembangkan konsep Indopasifik, sehingga ASEAN memiliki konsep bersama yang mengedepankan kerja sama untuk menjaga perdamaian, stabilitas, hingga kesejahteraan kawasan.
Arrmanatha mengklaim Indonesia berperan melindungi pekerja migran di ASEAN.
"Indonesia juga berperan dalam kerja sama sub-regional untuk menanggulangi foreign terrorist fighters di kawasan," ujar Arrmanatha.
"Saya tegaskan kalau kita mau jadi mediator, jadi nice guy untuk mendamaikan tidak masalah. Saya akui itu pemerintahan Jokowi. Tapi ada hal yang bapak tidak rasakan kita kurang dihormati di luar Indonesia," kata Prabowo.
[Gambas:Video CNN] (pris/ayp)
Baca Kelanjutan Kemlu Bantah Klaim Prabowo Soal Indonesia Tak Dihargai Dunia : https://ift.tt/2YEoDpFBagikan Berita Ini
0 Response to "Kemlu Bantah Klaim Prabowo Soal Indonesia Tak Dihargai Dunia"
Post a Comment