Christina Andhika Setyanti, CNN Indonesia | Sabtu, 28/04/2018 01:30 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Pertemuan bersejarah antara Pemimpin Korea Utara Kim Jong-un dan presiden Korea Selatan Moon Jae-in tak cuma membuat Presiden Amerika Serikat Donald Trump punya harapan akan perdamaian.Dalam pernyataannya, Trump berharap pertemuan tingkat tinggi kedua negara di Semenanjung Korea ini bisa hidup bersama dengan damai.
Namun tak cuma Trump yang menyambut baik pertemuan Kim dan Moon ini. Presiden Jokowi juga mengapresiasi terjadinya KTT tersebut.
Hal ini disampaikan Jokowi lewat akun twitter resminya.
Dalam unggahannya dia berharap hasil kesepakatan di KTT ini bisa menjadi landasan perdamaian Korea Utara dan Korea Selatan.
"Indonesia menyambut baik hasil-hasil KTT pemimpin Korea Utara dan Korea Selatan. Semoga hasil KTT dapat menjadi landasan kuat bagi perdamaian yang langgeng di Semenanjung Korea," tulis Jokowi dalam akun twitternya.
[Gambas:Twitter](chs)
Baca Kelanjutan Jokowi Harapkan Hasil KTT Bawa Perdamaian untuk Korea : https://ift.tt/2JuzydaBagikan Berita Ini
0 Response to "Jokowi Harapkan Hasil KTT Bawa Perdamaian untuk Korea"
Post a Comment