
Hal ini terungkap dalam laporan keuangan yang diberikan Trump ke Kantor Etik Pemerintah dan kemudian dirilis pada Rabu (16/5) waktu setempat.
"Pada 2016, ada pengeluaran oleh salah satu pengacara Donald J. Trump, Michael Cohen. Cohen meminta penebusan pengeluaran itu dan Trump menebusnya kepada Cohen pada 2017. Kategori nilainya US$100.001-US$250.000 dan tingkat bunganya nol," demikian bunyi salah satu catatan kaki laporan tersebut.
"Mereka menyalurkannya melalui firma hukum dan Presiden menebusnya," kata lelaki yang juga merupakan teman lama Trump itu, dikutip Reuters pada Kamis (3/5).
"Dia tidak mengetahui hal itu secara spesifik, sejauh yang saya tahu, tapi dia mengetahui secara umum soal rencana bahwa Michael akan mengurus hal-hal semacam itu."
Dia mengatakan pembayaran tersebut tidak melanggar hukum keuangan kampanye karena tidak ditarik dari dana kampanye Trump.
Ketika ditanya tujuan Cohen membayar aktris itu, ia menjawab, "Anda harus bertanya kepada Michael Cohen, Michael adalah pengacara saya. Anda harus bertanya kepada Michael."
Cohen sebelumnya sudah mengaku bahwa uang itu diambil dari kantongnya sendiri. Duit itu diberikan berdasarkan kesepakatan antara Cohen dan Daniels pada 2016, saat Trump mencalonkan diri sebagai presiden. Pada Februari, Daniels mengajukan tuntutan untuk membatalkan kesepakatan itu.
Belum selesai kasus Daniels, seorang mantan model majalah dewasa Playboy, Karen McDougal, juga mengaku pernah menjalin hubungan terselubung dengan Trump selama 10 bulan pada 2006.
Publik kian terkejut karena hubungan Daniels dan Trump juga terjalin tahun 2006. Daniels mengaku hanya berhubungan seksual dengan Trump satu kali, tapi taipan real estate itu terus menjalin kontak dengan perempuan yang umurnya terpaut 33 tahun darinya itu. (has)
Baca Kelanjutan Trump Akui Ganti Uang Pengacara yang Bungkam Aktris Porno : https://ift.tt/2GodHSFBagikan Berita Ini
0 Response to "Trump Akui Ganti Uang Pengacara yang Bungkam Aktris Porno"
Post a Comment