Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Amerika Serikat (
AS)
Donald Trump menyatakan bahwa dirinya tidak akan memutuskan untuk memerangi
Iran.
Hal ini terkait reaksi AS kepada Iran yang telah menembak jatuh pesawat tak berawak Amerika. Menurutnya, konflik termasuk perang bisa menghasilkan sesuatu yang menghancurkan.
"Saya tidak mencari perang, saya tidak ingin melakukan itu," katanya seperti dikutip dari Reuters, Sabtu (22/6).
Keputusan Trump untuk lebih lunak terhadap Iran tersebut menunjukkan dia ingin solusi diplomatik atas ketegangan berminggu-minggu antara AS dengan Iran.
Sementara itu sumber di Iran mengatakan walaupun Trump terlihat melunak, ia telah memperingatkan Teheran melalui Oman bahwa serangan AS akan segera terjadi.
Tapi sumber tersebut mengatakan Trump menentang perang dan menginginkan diskusi. Washington juga meminta pertemuan tertutup Dewan Keamanan AS hari Senin.
Iran menembak jatuh pesawat tak berawak Amerika pada Kamis lalu. Langkah tersebut diambil karena mereka merasa pesawat AS itu melanggar wilayah udaranya.
Insiden itu memperburuk kekhawatiran akan bentrokan militer langsung antara dua negara tersebut.
[Gambas:Video CNN]
(Reuters/agt)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutan Trump Menyatakan Tak Ingin Perangi Iran : http://bit.ly/2N3C9Bc
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Satu Anggota Bali Nine Akan Bebas dan Kembali ke Australia
Jakarta, CNN Indonesia -- Ranae Lawrence, salah satu dari sembilan warga Australia terpidana kasus … Read More...
Jarum Suntik hingga Gunting, Isi Koper Tim Pembunuh Khashoggi
Jakarta, CNN Indonesia -- Isi koper anggota 'tim' yang dikirim dari Arab Saudi untuk membunuh … Read More...
VIDEO: California Dilalap Kebakaran Terparah dalam Sejarah
Reuters, CNN Indonesia | Selasa, 13/11/2018 20:11 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia -… Read More...
CNN Gugat Gedung Putih Terkait Kasus 'Mic' Jim Acosta
Jakarta, CNN Indonesia -- Kantor berita CNN menggugat pemerintah Donald Trump atas pencabutan … Read More...
VIDEO: Bebas dari ISIS, Kereta Api di Irak Kembali Beroperasi
Reuters, CNN Indonesia | Selasa, 13/11/2018 20:45 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia -… Read More...
0 Response to "Trump Menyatakan Tak Ingin Perangi Iran"
Post a Comment