Search

Bawa 'Bom Penggiling Daging', 4 Pria Diringkus di Australia

Jakarta, CNN Indonesia -- Empat pria yang diduga berencana menjatuhkan sebuah pesawat, diringkus polisi Australia pada akhir pekan. Mereka diduga berniat membuat pesawat tersebut jatuh menggunakan gas beracun ataupun bom buatan yang disamarkan dalam bentuk penggiling daging.

Keempat pria yang dilaporkan merupakan dua pasang ayah dan anak berdarah Australia-Lebanon itu, disebut hendak meledakkan pesawat komersial dari Sidney menuju Timur Tengah.

Saat diringkus, mereka kedapatan membawa sebuah koper yang didalamnya berisi peralatan dapur serupa penggiling daging. Melansir Sidney Morning Herald, polisi kini tengah memeriksa alat memasak tersebut.

Sementara beberapa media lokal lain memberitakan “alat non-tradisional” itu akan memicu pelepasan gas beracun dalam pesawat, yang bisa menewaskan semua penumpang.


Mengutip AFP, Perdana Menteri Australia Malcolm Turnbull mengatakan rencana untuk menjatuhkan pesawat itu sudah “sangat berkembang”, namun tidak memberi penjelasan lebih lanjut mengenai metoda yang dipilih pelaku.

“Saya akan menunggu investigasi selesai dilakukan. Tapi saya yakin polisi akan mengumumkan bahwa pelaku memang berniat menjatuhkan pesawat tersebut dengan rencana yang sudah sangat matang,” kata Turnbull.

Selain itu Turnbull juga menyebut kemungkinan besar serangan itu dirancang oleh ekstremis.

“Akan lebih banyak yang bisa saya informasikan beberapa hari ke depan, namun ini akan diperlakukan sepert serangan militan Islamis dengan motivasi terorisme,” sebutnya.


Komisaris Polisi Federal Australia Andrew Colvin mengatakan pada Minggu (30/7), penerbangan kerap kali menjadi target serangan bersenjatakan bom buatan.

Sementara Menteri Kehakiman Michael Keenan membenarkan pada Senin (31/7) bahwa empat tersangka yang belum diumumkan identitasnya itu, memang berencana menjatuhkan pesawat.

“Mereka berencana menjatuhkan pesawat dengan menyelundupkan peralatan ke dalam kabin,” papar Keenan.

Dia menyebut polisi masih berusaha mengumpulkan bukti dan menggeledah lima rumah di Surry Hills, sementara pengamanan di bandara baik internasional maupun domestik terus ditingkatkan. Otoritas Australia meminta penumpang datang lebih awal ke bandara dan dengan bagasi seminimal mungkin.

Australia meningkatkan kewaspadaan atas serangan teror sejak September 2014 lalu menyusul insiden yang dilakukan simpatisan ISIS, ketika sebuah kafe di Sidney dikuasai militan dan dua sandera tewas.

Tercatat terdapat 12 serangan teror yang berhasil digagalkan polisi Australia dan 70 orang ditahan atas tuduhan terorisme dalam tiga tahun terakhir.

(les)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Bawa 'Bom Penggiling Daging', 4 Pria Diringkus di Australia : http://ift.tt/2vd8Z8o

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Bawa 'Bom Penggiling Daging', 4 Pria Diringkus di Australia"

Post a Comment

Powered by Blogger.