Dua orang ditangkap setelah polisi menemukan sejumlah komponen yang bisa digunakan untuk membuat bom di sebuah apartemen kosong di selatan Paris.
Menurut seorang sumber yang dikutip Reuters, beberapa botol gas dan komponen lain yang bisa digunakan untuk membuat bahan peledak ditemukan di apartemen yang berada di Villejuif itu, Rabu (6/9).
Semula, dia sempat mengatakan polisi menemukan bahan peledak TATP ditemukan di lokasi tersebut.
TATP adalah bahan peledak yang digunakan kelompok teror ISIS dalam sejumlah serangan di Eropa dalam beberapa tahun belakangan ini.
Jaksa kontrateror Perancis akan ditugaskan untuk menangani kasus ini, kata seorang sumber di badan peradilan.
Dia mengatakan tidak ada siapapun di dalam apartemen tersebut dan tidak ada orang yang ditangkap di sana.
Perancis masih berada dalam status darurat keamanan setelah diserang serangkaian aksi terorisme yang telah menewaskan sedikitnya 230 orang sejak 2013 lalu.
Belakangan, para pelaku teror kerap menggunakan metode baru, yakni menabraki orang-orang menggunakan mobil.
Salah satu kejadian yang terparah adalah serangan truk dan penembakan yang terjadi di kota Nice sekitar pertengahan Juli 2016 lalu, menewaskan 86 orang termasuk pelaku dan melukai 458 orang lainnya. </span> (aal)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutan Dua Terduga Teroris Ditangkap di Dekat Paris : http://ift.tt/2vKRQEq
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Banjir Bandang di Ngarai Italia, Delapan Orang Tewas
Jakarta, CNN Indonesia -- Delapan orang pendaki tewas akibat banjir bandang di ngarai wilayah selat… Read More...
Beredar, Rekaman Ancaman ISIS untuk Pemerintahan Jokowi
Jakarta, CNN Indonesia -- Sebuah video berisi ancaman dari pihak yang menyebut diri sebagai Divisi … Read More...
Mahathir Sebut Proyek Infrastruktur China Tak Dilanjutkan
Jakarta, CNN Indonesia -- Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad menyebut proyek kereta cepat da… Read More...
WNI Tenggelam di Jerman Dijadwalkan Tiba di Indonesia KamisJakarta, CNN Indonesia -- Jenazah Shinta Putri Dina Pertiwi, 22, mahasiswi asal Malang yang tenggela… Read More...
Hamas-Fatah Bersatu dalam Kontingen Palestina di Asian Games
Jakarta, CNN Indonesia -- Pesta olah raga Asian Games 2018 tak hanya menjadi ajang berkompetisi, te… Read More...
0 Response to "Dua Terduga Teroris Ditangkap di Dekat Paris"
Post a Comment