Search

Protes Eksekusi TKI Tuti, Demonstran 'Segel' Kedubes Saudi

Jakarta, CNN Indonesia -- Aksi unjuk rasa menentang eksekusi mati tenaga kerja Indonesia, Tuti Tursilawati, digelar di Kedutaan Arab Saudi hari ini, Jumat (2/11). Sebagai wujud pelampiasan kekecewaan, para demonstran membentangkan pita bertuliskan 'kedutaan ini disegel'.

Pita berwarna dasar kuning dan bergaris hitam itu dibentangkan di luar pagar Kedutaan Besar Arab Saudi.

Dalam aksinya, para pengunjuk rasa juga menuntut supaya pemerintah Arab Saudi bertindak adil. Mereka juga menyinggung supaya pelaku pembunuhan terhadap jurnalis Jamal Khashoggi dihukum setimpal.

Pita segel dibentangkan para pengunjuk rasa di depan Kedutaan Besar Arab Saudi di Jakarta, sebagai protes terhadap eksekusi mati seorang TKI, Tuti Tursilawati. (CNN Indonesia/Adhi wicaksono)

Para aktivis ini melakukan aksi di depan Kedutaan Besar Arab Saudi yang berada di kawasan Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

Dalam aksinya, mereka meneriakkan yel-yel bahwa Arab Saudi bukan hanya pembunuh tetapi juga tak memiliki rasa kemanusiaan. Mereka juga menuntut supaya pelaku pembunuhan Jamal Khashoggi juga dihukum mati.

"Kita berhak marah, semua elemen masyarakat berhak marah terhadap Arab Saudi. Ini [eksekusi mati] bukan pertama kali diterima buruh migran Indonesia," kata aktivis Komisi Untuk Orang Hilang dan Tindak Kekerasan (KontraS), Putri Kanesia.


Hal sama juga diungkapkan Ketua Pusat Studi Migrasi Migrant Care, Anis Hidayah. Anis menyatakan pemerintah Arab Saudi tak hanya pembunuh, tapi juga tak manusiawi. (ayp)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutan Protes Eksekusi TKI Tuti, Demonstran 'Segel' Kedubes Saudi : https://ift.tt/2P4lGNS

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Protes Eksekusi TKI Tuti, Demonstran 'Segel' Kedubes Saudi"

Post a Comment

Powered by Blogger.