Jakarta, CNN Indonesia -- Kepolisian Missouri,
Amerika Serikat berhasil menangkap seorang tersangka yang kabur dan bersembunyi dengan cara yang tak terduga. Posisi tersangka secara tak sengaja diketahui karena dia
kentut dengan mengeluarkan suara cukup keras.
Saking kerasnya suara kentut itu, polisi dapat dengan mudah melacak lokasi persembunyian tersangka itu.
"Jika kami mendapat surat perintah untuk menangkap kamu, polisi mencari kamu dan kamu buang gas dengan keras sehingga membocorkan tempat persembunyian kamu, kamu pastinya memiliki hari yang buruk," demikian tulis Kantor Kepolisian Wilayah Clay di laman Facebooknya, seperti dilansir
USA Today, Kamis (11/7).
Sebelumnya, pihak kepolisian menginformasikan pria itu sempat bersembunyi di kawasan hutan di luar wilayah Liberty, Missouri.
Aparat bahkan sempat bergurau mereka tidak memerlukan bantuan anjing pelacak untuk memburu tersangka karena polisi amat dengan mudah menemukannya.
Akun Twitter resmi Kota Liberty juga turut menyinggung terkait insiden ini.
"Departemen Kepolisian Liberty terkejut melihat insiden ini, di mana sang tersangka mengeluarkan bau (buang gas). Untungnya, tak ada satupun yang terluka selama penangkapannya," cuit akun Kota Liberty di Twitter.
Pihaknya juga berterima kasih kepada departemen kepolisian daerah karena telah menunjukkan pakaian kotor milik tersangka yang dicari tersebut.
Mengetahui berita ini, para warganet pun turut meramaikan komentar di media sosial.
"Dia (tersangka) memiliki hak untuk tetap diam, tapi dia tidak memiliki kemampuan (untuk menahannya)," tulis akun Facebook Todd Wentz.
Tak ketinggalan, Joyce Britton yang juga sesama pegawai kepolisian menuliskan, "... Saya bekerja di departemen kepolisian dan melihat apa yang saya bagikan telah menghibur laporan kepolisian."
Hingga kini, baik Kepolisian Wilayah Clay maupun Departemen Kepolisian Liberty masih belum mengidentifikasi tersangka yang kedapatan buang gas itu. (ajw/ayp)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutan Tersangka Tertangkap Polisi Gara-gara Bunyi Kentut : https://ift.tt/2Sb9gSs
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
FOTO: Sisa-sisa Kengerian Teror New York
Reuters , CNN Indonesia | Rabu, 01/11/2017 11:16 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia -- T… Read More...
VIDEO: Eks Presiden Catalonia ke Belgia karena Terancam
Reuters/Aulia Bintang Pratama , CNN Indonesia | Rabu, 01/11/2017 10:43 WIB
Bagikan :
Jakar… Read More...
New York Diteror, Trump Ketatkan Pemeriksaan Imigrasi
Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Donald Trump mengatakan telah memerintahkan Kementerian Keamanan… Read More...
Pelaku Teror Truk Tinggalkan Catatan, Mengaku ISIS
Jakarta, CNN Indonesia -- Pelaku teror penabrakan truk yang menewaskan delapan orang di New York, R… Read More...
Warga Argentina dan Belgia Jadi Korban Teror Truk New York
Jakarta, CNN Indonesia -- Warga Argentina dan Belgia jadi dua di antara delapan korban tewas dalam … Read More...
0 Response to "Tersangka Tertangkap Polisi Gara-gara Bunyi Kentut"
Post a Comment