Jakarta, CNN Indonesia -- Perdana Menteri Malaysia,
Najib Razak, mengisyaratkan penyelenggaraan pemilihan umum akan diselenggarakan sebelum musim Lebaran Haji tahun ini, yang akan dimulai pada Juli.
Isyarat ini disampaikan ketika Najib sedang bertemu dengan para calon jemaah haji yang akan dibiayai oleh 1MDB, Jumat (2/2). Najib memastikan bahwa para calon jemaah haji itu akan berangkat pada 14 Juli, setelah dua hari "raya".
"Kalian akan pergi setelah Hari Raya [Idul Fitri] dan juga 'raya' yang lainnya," ujar Najib merujuk pada pemilihan umum yang dalam bahasa Malaysia disebut "pemilu raya."
Indikasi ini hadir di tengah ketidakpastian waktu pemilu raya, sementara masa kerja Parlemen Malaysia sudah berakhir pada 24 Juni.
Berdasarkan konstitusi, Komisi Pemilihan harus menggelar pemilu paling lambat 60 hari setelah parlemen dibubarkan.
Waktu penyelenggaran pemilu ini menjadi sorotan berbagai pihak, salah satunya karena cuaca. Jika dilakukan menjelang pertengahan tahun, Malaysia biasanya diguyur hujan deras dan banyak daerah dilanda banjir.
Akhir tahun lalu, Penang diterjang banjir terburuk hingga menyebabkan belasan korban tewas. Sekitar Desember 2014, wilayah Kelantan juga dilanda banjir terburuk dalam sejarah.
Pada 2007, sekitar bulan April-Juni, sejumlah negara bagian seperti Kelantan, Terengganu, Pahang, Kedah, dan Johor utara juga mengalami banjir besar. (has)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutan PM Malaysia Isyaratkan Pemilu sebelum Musim Haji : http://ift.tt/2GGAFpd
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
VIDEO: Bus dan Truk Tabrakan di Pakistan, 26 Orang Tewas
Reuters, CNN Indonesia | Selasa, 22/01/2019 20:31 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia -… Read More...
Prajurit Hamas Tewas Akibat Serangan Tank Israel di Gaza
Jakarta, CNN Indonesia -- Seorang prajurit pasukan Hamas, Mohammed al-Nabaheen (24) terbunuh akibat… Read More...
Dampak Pemangkasan Bantuan AS Bikin Warga Palestina Kesulitan
Jakarta, CNN Indonesia -- Dampak pemangkasan bantuan dari Amerika Serikat terhadap Palest… Read More...
FOTO: Polusi Bagai Bom Waktu Afghanistan[unable to retrieve full-text content]
Ibu Kota Afghanistan, Kabul tidak cuma dikenal berbahaya kare… Read More...
Turki Sebut Negara Barat Hendak Tutupi Kasus Khashoggi
Jakarta, CNN Indonesia -- Menteri Luar Negeri Turki, Mevlut Cavusoglu menganggap sejumlah negara Ba… Read More...
0 Response to "PM Malaysia Isyaratkan Pemilu sebelum Musim Haji"
Post a Comment