
Peringatan ini datang ketika badai ini menguat ke badai kategori 1 dengan kekuatan angin 120 kilometer per jam pada hari sebelumnya.
Pusat Badai Nasional (NHC) mengatakan bahwa topan ini akan mendekati wilayah barat Kuba dari semenanjung Yucatan, Meksiko dan diperkirakan akan melalui teluk Meksiko sebelum melanda pedalaman di pantai teluk Florida Utara.
Topan ini diperkirakan akan menjadi badai ketagori 3 yang dapat menghancurkan pohon, jalanan, dan bangunan selama berhari-hari."Michael dapat menghasilkan tiga bahaya yang mengancam jiwa di sepanjang bagian pantai teluk timur laut. Akan ada gelombang badai, hujan deras, angin yang kencang," tulis NHC dalam cuitan di Twitter.
"Penduduk di daerah-daerah ini harus menggikuti saran yang diberikan oleh pejabat setempat," tulisnya.
Pada Senin (8/10), hujan pertama akibat badai Michael sudah melanda Florida Keys.
Presiden AS, Donald Trump mengatakan bahwa pemerintah federal siap dan mendesak warga untuk bersiap menghadapi situasi terburuk."Bisakah kamu mempercayainya? Sepertinya ini (akan jadi badai) besar lainnya," kata dia.
"Tapi kami telah menangani mereka dengan baik. Kami menangani mereka dengan sangat baik. Ini tidak pernah berakhir, tetapi kami semua siap dan semoga tidak seburuk yang terlihat. Beberapa hari yang lalu ini tidak terlihat dan sekarang terlihat sangat besar," kata dia menambahkan.
Gubernur Florida, Rick Scott mengumumkan keadaan darurat untuk 35 wilayah dan mengaktifkan 500 pasukan garda nasional untuk menghadapi badai ini."Kami kehabisan waktu. Hari ini adalah hari untuk menetapkan rencana, karena besok mungkin sudah terlambat. Badai ini akan membawa hujan lebat, angin kencang, dan badai berbahaya yang akan melanda banyak wilayah di negara kami," tulisnya dalam cuitan di twitter.
"Setiap keluarga harus disiapkan. Kita dapat membangun kembali rumah Anda, tetapi kita tidak dapat membangun kembali hidup Anda," tambah Scott.
Universitas Negeri Florida mengumumkan penutupan bersama dengan sekolah-sekolah di wilayah Leon, Tallahassee.
Walikota Tallahassee, Andrew Gillum yang berencana akan berkampanye sebagai gubernur pada pemilihan bulan depan menangguhkan kampanyenya dan kembali ke ibu kota untuk mengawasi persiapan badai.
Penduduk Carolina masih belum pulih dari badai Florence yang menyebabkan puluhan orang tewas dan membuat kerugian sekitar miliaran dolar pada bulan lalu.Pada tahun lalu, serangkaian badai kuat (Irma, Maria, dan Harvey) melanda Atlantik Barat yang menyebabkan kerusakan $125 miliar (Rp 2 triliun) ketika banjir di wilayah Houston.
Para Ilmuwan telah lama memperingatkan bahwa pemanasan global akan membuat siklon lebih merusak dan beberapa bukti sudah terlihat. (eks/eks)
Baca Kelanjutan Lagi, Badai Besar Topan Michael Akan Terjang AS : https://ift.tt/2CxzEB3Bagikan Berita Ini
0 Response to "Lagi, Badai Besar Topan Michael Akan Terjang AS"
Post a Comment